Total Tayangan Halaman

Rabu, 21 Oktober 2020

RABU, 21 OKTOBER 2020/KELAS 5

 SD Al Azhar 1 Bandar Lampung
MATERI               :persiapan PTS

KELAS                 :5A-5F


Assalamualaikum wr.wb

Pengertian Sepak Bola

Sepak bola yaitu cabang olahraga yang menggunakan bola yang terbuat dari bahan kulit dan dimainkan oleh dua tim yang beranggotakan 11 pada tiap tim. dan beberapa orang pemain inti dan beberapa pemain cadangan”

Pemain

Dalam satu tim pemain sepak bola berjumlah 11 orang. tugas dari setiap pemain umunya adalah sebagai berikut.

  • 1 orang penjaga gawang yaitu satu-satunya pemain dalam sebuah tim yang bisa menggunakan tangan untuk menghalangi bola menuju gawang dari serangan tim lawan.
  • 2 hingga 4 orang pemain bertahan (back) mempunyai tugas utama untuk menghalangi dan menutup pergerakan tim lawan.
  • 2 hingga 5 orang pemain tengah memiliki Tugas utama dari pemain tengah adalah mengatur tempo permainan dan menjadi penyokong peran bek dan striker dalam tim.
  • 1 hingga 3 orang penyerang (striker) mempunyai tugas utama untuk mencetak gol ke gawang lawan.
    Ada pula pemain sayap yang memiliki tugas di sisi kanan atau kiri lapangan.
  • Kapten tim adalah jabatan pemain yang terpilih di antara para pemain yang memiliki tugas memimpin dan mengoordinasi para pemain agar bermain secara tim di lapangan. 

 

 

Teknik Dasar Sepak Bola

Untuk bermain bola dengan baik pemain dibekali dengan teknik dasar yang baik juga. Pemain yang mempunyai teknik dasar yang baik pemain tersebut cenderung bisa bermain sepakbola dengan baik pula.
Beberapa teknik dasar yang perlu dipunyai pemain sepakbola yaitu:

  • Menendang ( kicking )
  • Menghentikan atau Mengontrol ( stoping )
  • Menggiring ( dribbling )
  • Menyundul ( heading )
  • Menjaga Gawang ( Goal Keeping )
  • Merampas ( tacling )
  • dan Lemparan Kedalam ( trow – in ) 

Materi bola voli

Sejarah Olahraga Voli
Pada awal penemuannya, olahraga permainan bola voli ini diberi nama Mintonette. Olahraga Mintonette ini pertama kali ditemukan oleh seorang Instruktur pendidikan jasmani (Director of Phsycal Education) yang bernama William G. Morgan di YMCA pada tanggal 9 Februari 1895, di Holyoke, Massachusetts (Amerika Serikat). William G. Morgan dilahirkan di Lockport, New York pada tahun 1870, dan meninggal pada tahun 1942.

Nama induk organisasi bola voli di Indonesia adalah PBVSI. Kepanjangan PBVSI adalah Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia. Sebagai induk organisasi bola voli nasional, PBVSI memiliki peran dalam mengatur regulasi pertandingan dan peraturan permainan bola voli di Indonesia.

Jumlah pemain bola voli yang setiap regunya terdiri dari 6 pemain yang berada di dalam lapangan, sedangkan untuk jumlah pemain cadangan masing-masing ada 4 orang. Jadi total maksimal jumlah pemain bola voli dari setiap masing-masing regu berjumlah 10 pemain.

Dan untuk pemain yang berada di dalam lapangan maksimal berjumlah 6 pemain, untuk minimalnya berjumlah 4 pemain, jadi seumpama pemain kurang dari 4 pemain. Maka dengan otomatis tim tersebut akan dinyakan kalah atau gugur.


 

Permainan Kasti merupakan salah satu permainan bola kecil karena menggunakan bola kecil seukuran bola tenis lapangan. Permainan ini dimainkan oleh dua regu, yaitu regu pemukul dan regu penjaga. Regu pemukul berusaha mengumpulkan nilai dengan memukul bola kemudian mengelilingi lapangan.
Lapangan dan Alat yang Diperlukan

Lapangan kasti berbentuk persegi panjang dengan ukuran 30×60 meter. Ukuran ini bisa disesuaikan dengan kondisi lapangan yang ada. Pada lapangan ini disediakan ruang pemukul dengan ukuran 15×5 meter dan dibagi menjadi 3 ruangan bujur sangkar yang masing-masing panjangnya 5 meter.
 
Peraturan Permainan

a. Permainan kasti terdiri atas dua regu. Masing-masing regu berjumlah 12 orang dengan satu orang sebagai kapten. Pemain menggunakan nomor dada dari 1 -12. Ditambah pemain pengganti atau cadangan sebanyak 6 orang.

b. Tiap anggota regu berhak memukul bola sebanyak satu kali. Apabila di ruang bebas kosong, pemain berhak memukul bola sebanyak tiga kali. Pukulan dianggap sah apabila jatuh di daerah permainan atau perpanjangannya.
 
 
LOMPAT JAUH 
 
Lompat jauh pengertian lompat jauh adalah jenis olahraga atletik yang membutuhkan kecepatan ketangkasan dan kekuatan seorang atlet untuk melompat sejauh mungkin dari titik lepas landas atau garis lompat kemudian melayang di udara dan mendarat sejauh jauhnya dalam bak pasir. Sasaran dan tujuan lompat jauh adalah untuk mencapai jarak lompatan sejauh mungkin ke sebuah titik pendaratan atau bak lompat. Pertama tama akan dibahas tentang pengertian dan tujuan lompat jangkit. Pengertian lompat jauh lompat jauh merupakan salah satu nomor lompat dari cabang olahraga atletik yang paling populer dan paling sering dilombakan dalam kompetisi kelas dunia termasuk olimpiade.  



LAMPAR TURBO

Lempar turbo adalah salah satu kegiatan nomor lempar pada kids athletic, yaitu kegiatan melempar dengan satu tangan untuk mencapai jarak tertentu Ria Lumintuarso, 2008:40. Turbo atau rudal adalah lembing yang terbuat dari pralon 1dim dengan ujung dari kayu jati dan ekor imprabot. Panjang turbo adalah 40 cm dengan massa yang cukup ringan bagi anak usia sekolah dasar. Seperti lempar lembing dewasa, tata cara melakukan lempar turbo diawali dengan awalan, kemudian anak melempar turbo tersebut ke daerah lemparan yang dibatasi garis lempar. Faktor keamanan dalam pembelajaran turbo juga penting untuk diperhatikan seperti peraturan kapan harus melempar turbo dan kapan mengambil turbo kembali harus dipatuhi oleh seluruh siswa
 
 LINK PTS PENJAS 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar